Spesifikasi minimum yang dibutuhkan pengguna/user untuk mengoperasikan Aplikasi Asesmen yaitu :
1) Tipe Aplikasi : Berbasis Laman/Web Base.2) Peramban (Browser) : Mozilla Firefox, Google Chrome, Safari, dll.
(disarankan menggunakan Google Chrome)
Gambar 1 Peramban (browser) yang dapat digunakan |
Untuk memaksimalkan penggunaan aplikasi, pengguna/user disarankan menggunakan hardware computer dengan spesifikasi minimal Processor Dual Core RAM 2GB. Untuk dapat mengakses Aplikasi dipastikan koneksi jaringan internet/LAN sudah terhubung.
2.1. Akses Aplikasi Raport Digital
Gambar 2 Halaman Portal Aplikasi Raport Digital |
1) Berikut tampilan halaman awal Portal Aplikasi Raport Digital, kemudian pilih jenjang madrasah untuk login ke aplikasi.
Gambar 3 Halaman Login Aplikasi Raport Digital |
2.2. Login Aplikasi
Gambar 4 Halaman Login Aplikasi Raport Digital |
Langkah-langkah Login Aplikasi ARD :
1) Masukan username dan password user sebagai Proktor Madrasah.
2) Kemudian klik tombol Login atau tekan Enter.
2.3. Halaman Awal User Madrasah
Setelah user madrasah berhasil login tampilan pertama kali adalah menu dashboard pada menu ini terdapat grafik jumlah guru, jumlah siswa, jumlah ekstrakulikuler, dan jumlah rombongan belajar, selain tampilan grafik pada menu dashboard terdapat tampilan pengumuman seputra aplikasi, dan tampilan urutan penggunaan aplikasi, berikut tampilan halaman menu dashboard sebagai berikut.
Gambar 5 Halaman menu Dashboard |
Tampilan halaman dashboard:
- Berikut ini merupakan tampilan menu-menu pada aplikasi raport digital
- Kemudian berikut ini adalah grafik jumlah guru, jumlah siswa, jumlah ekstrakulikuler, dan jumlah rombongan belajar.
- Selanjutnya pada bagian bawah grafik adalah tampilan pengumuman seputar aplikasi raport digital
- Bagian paling bawah merupakan tampilan langkah-langkah penggunaan aplikasi raport digital
Untuk lebih lengkapnya silahkan DOWNLOAD User Manual ARD
0 komentar:
Posting Komentar